Jambiteliti.com.,SAROLANGUN– Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kabupaten Sarolangun, hari ini, Kamis, 07 Maret 2024, mulai melakukan seleksi calon Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) tingkat Kabupaten Tahun 2024.
Pembukaan seleksi paskibraka yang dilaksanakan di gedung indoor KONI Sarolangun, dan dibuka langsung oleh Kakan Kesbangpol Kabupaten Sarolangun, Hudri.
Pantauan media ini sebanyak 137 putra-putri Kabupaten Sarolangun yang lolos seleksi administrasi Hari ini.
Peserta yang dinyatakan lulus administrasi akan mengikuti seleksi tahap selanjutnya yaitu seleksi Ideologi Pancasila dan wawasan kebangsaan, seleksi intelegensi umum. Kemudian tes kesehatan, tes parade, tes PBB, tes kesamaptaan, tes kepribadian.
Hasil dari test ini akan diumumkan pada tanggal 29 April 2024 mendatang.
Pada kesempatan itu, Kakan Kesbangpol Kabupaten Sarolangun Hudri, berharap seluruh peserta dapat mengikuti setiap tahap tes dengan penuh semangat, tetap jaga kesehatan karena itu faktor paling penting.
“Siapa pun terpilih yang terbaik nanti, akan menjadi kebanggaan tersendiri mewakili keluarga, almamater sekolah dan membawa nama daerah,” ujarnya.
Ditambahkan Hudri, bahwa nantinya setiap tahap seleksi akan ada sistem gugur. Untuk itu dirinya minta agar peserta mempersiapkan fisik, mental, serta dibangun intelegensi. (pks)