SAROLANGUN – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sarolangun, tengah mempersiapkan skema jelang acara penutupan MTQ ke 52 yang bakal dilaksankan Selasa (28/8) malam mendatang.
Mulai dari persiapan diarena utama, panggung, jalur lalu lintas, parkir dan ancaman kriminalitas tengah diperhitungkan tim gabungan.
Asisten I Setda Sarolangun Arif Ampera mengatakan tim pengamanan MTQ telah bekerja secara maksimal dalam mengatur areal pelaksanaan MTQ.
“Evaluasi yang kita lakukan sudah sukses dan dimanapun ada kegiatan seperti ini ada persoalan seperti kemacetan, jalur keluar harus bebas dari kendaraan parkir,” katanya, Senin (28/8).
Arif mengharapkan, tim pengamanan MTQ dapat bekerja dengan baik dan sukses dalam pelaksanaan mendatang.
Untuk persiapan malam penutupan MTQ nanti, Pemkab Sarolangun akan kembali menerapkan pola pengamanan seperti malam pembukaan.
“Kita mengharapkan antisipasi sekecil mungkin persoalan yang dapat menimbulkan kemacetan, kita tahu tempat kita terbatas kondisinya, tapi dengan pola yang kita lakukan kemarin berjalan dengan baik pengaturan lalu lintas dan juga pencegahan,” ujarnya.
Selain itu, untuk keluar masuk kendaraan nanti akan diterapkan pola satu arah guna meminimalisir kemacetan.
Kabag Ops Polres Sarolangun Kompol A Bastari Yusuf menambahkan, dalam operasi pengamanan pihaknya tentu memiliki rencana dan tetap satu komando.
“Macet pasti namun teratasi dan masih ada kendaraan yang parkir arah keluar dan harapan jalur itu bebas kendaraan parkir. Komitmen dan tegas terhadap pengendara jangan ada dispensasi,” pungkasnya.(TB1)