Jambiteliti.com.,SAROLANGUN– Kepala Kantor Kebangsaan dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Sarolangun, Hurri menghadiri langsung pelantikan dan pembekalan anggota Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) di Aula Hotel Abadi Sarolangun, Jumat (24/05/24). Kehadirannya Kesbangpol ini sekaligus mewakili Pj Bupati Sarolangun, Bachril Bakri dalam memberi pembekalan Panwascam mengawal Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemulikada) tahun 2024.
Dalam sambutannya, Hudri menyebut, atas nama pemerintah daerah (pemda) mengucapkan selamat atas dilantiknya bagi seluruh anggota Panwascam se-Kabupaten Sarolangun yang terpilih.
“Saya mewakili Bupati dan atas nama pemerintah daerah mengucapkan selamat. Saya tentu berharap agar anggota panwascam ini dapat bekerja dengan baik sehingga pelaksanaan Pilkada yang aman, nyaman, berintegritas dan berkualitas akan bisa terwujud di Kabupaten Sarolangun,” kata Hudri.
Menurut Hudri, pilkada serentak di Kabupaten Sarolangun harus terlaksana lebih baik dari pemilu sebelumnya, seperti pilpres dan pileg pada 14 Februari 2024 melalui peran Panwascam yang baru saja dilantik.
Hudri juga meminta agar panwascam dalam melaksanakan tugas melakukan konsep 3B yakni Berkoordinasi, Berkomunikasi dan Berkolaborasi.
Khususnya membangun hubungan dengan stake holder terkait di setiap kecamatan dimana tempat anggota panwascam bertugas.
”Kami sangat berharap banyak, panwascam yang sudah dilantik untuk dapat berkoordinasi, berkomunikasi dan berkolaborasi dengan stake holder di kecamatan.Sarolangun Mari kita berkomitmen bagaimana pilkada ini berjalan lancar, aman, nyaman, berintegritas dan berkualitas. Pengawas ini ibaratnya wasit dalam pemilu, maka wasit harus menjaga netralitas. Selamat bertugas, semoga sukses pilkada di Sarolangun,” katanya.
Dalam kegiatan itu, hadir Ketua Bawaslu Provinsi Jambi Win Arifin, S.IP, M.IP, Ketua Bawaslu Sarolangun Mudrika, SH, MH, komisioner Bawaslu, Ketua KPU Sarolangun Ahmad Mujaddid, jajaran forkompinda Sarolangun serta sejumlah tamu undangan lainnya. (pks)