Jambiteliti.com.,SAROLANGUN– Penjabat Bupati Sarolangun, Bachril Bakri, meresmikan program pembangunan Rumah Layak Huni yang telah selesai tahap pembangunan, di Desa Perdamaian, Kecamatan Singkut, Selasa (04/06/24).
PJ Bupati Sarolangun Bachril Bakri mengatakan, pihaknya sangat mengapresiasi dukungan BAZNAS Sarolangun dalam upaya Pemerintah untuk penanggulangan kemiskinan ekstrem di Sarolangun.
”Ini adalah bantuan BAZNAS bersama dengan Pemda untuk upaya penanggulangan kemiskinan, kita ingin merubah kehidupan masyarakat miskin jadi lebih baik dengan membantu pembangunan rumah layak huni,” katanya.
Bantuan milik BASNAZ ini lanjut Bachril Bakri, diharapkan dapat merubah kehidupan masyarakat miskin bisa lebih baik.
Dilanjutkannya, program ini tentu sangat menyentuh masyarakat, karena masing-masing rumah penerima akan dibangun kondisi yang layak dengan ukuran 4×6 meter persegi.
”Kami berharap ini bisa meningkatkan kualitas hidup masyarakat dan membesarkan anaknya karena ada tiga anaknya, jadi kami merasa memberikan bantuan pembangunan rumah dengan kualitas yang lebih baik dibandingkan dengan kondisi rumah sebelumnya yang hanya tanah dan papan,” katanya.
Selain itu, Ketua BAZNAS Sarolangun Ahmad Zaidan mengatakan bahwa pihaknya memang membuat program pembangunan rumah layak huni bagi masyarakat miskin pada tahun 2024 ini, hanya saja penerimanya ada sebanyak dua rumah.
”Ini pertama untuk tahun, dimana tahun ini ada dua yakni Desa Perdamaian dan desa gurun Tuo yang sekarang dalam proses. Berdasarkan hasil survey memang layak menerima bantuan,” katanya.
Zaidan juga berharap bahwa untuk pembangunan rumah layak huni tentu masih membutuhkan bantuan lainnya yang diharapkan Pemerintah Desa setempat juga bisa membantu untuk instalasi listrik rumah warga yang dibangun tersebut melalui anggaran Dana Desa.
”Kita harapkan kades, juga kalau memungkinkan dana desa untuk membantu listrik. Dan kami minta penerima untuk memanfaatkan bantuan ini dengan baik, setelah diresmikan pindah kesini,” katanya.
”Kita mengharapkan bukan hanya ASN tapi seluruh masyarakat yang sudah wajib berzakat untuk bisa menunaikan zakat melalui BAZNAS Sarolangun, insa Allah apa yang disampaikan akan amanah, DNA ini salah satu program dari BAZNAS,” kata Ahmad Zaidan menambahkan. (pks)